Pasang Iklan Via Smartphone, Cara Sederhana Namun Sangat Pas

Bookmark and Share


Dunia advertising atau periklanan memang bisa dibilang merupakan dunia yang cukup luas porsi pasar dan peluangnya, berbagai celah dan sisi kecil sekalipun bisa dijadikan pundi-pundi rupiah mulai dari sekedari sampingan hingga ke pemasukan utama. Dunia iklan sendiri tidak terbatas dalam satu platform, jika dulu kita mengenal iklan hanya dalam bentuk selebaran, pamphlet, spanduk, audio, visual hingga yang paling canggih saat ini adalah media Online. Seakan kurang space di dunia nyata, di dunia maya pun di bombardir dengan berbagai konsep pasang iklan online paling fresh dan cukup smart. Tidak hanya sampai disitu, kini dunia advertising pun makin berkembang pesat, jika dahulu kala hanya menyasar kaum tertentu, kini bisnis advertising menyasar kamum teknoker alias kaum yang melek akan dunia teknologi.

Salah satunya adalah dunia Gadget dan Mobile phone., di dunia mobile phone ini dunia advertising bisa dibilang sangat menjanjikan potensi pasarnya, jika anda orang yang cukup up to date mengenai perkembangan gadget terkini, dan menggunakan salah satu smartphone dengan berbasis kan OS android, ios, windows phone, dll..maka yang namanya Iklan online akan sering anda temui pada aplikasi-aplikasi tertentu dengan berlabel Free alias aplikasi gratisan.

Memang tak ada salahnya jika pihak developer aplikasi menggunakan metode pasang iklan online pada aplikasi yang mereka tawarkan, justru hal ini lah yang menjadi ladang pemasukan terbesar bagi kalangan developer aplikasi dan game.  Memang bisa dibilang metode pasang iklan jenis ini sangat menggangu untuk bagi sebagian orang yang sangat suka bermain game dan menggunakan aplikasi secara gratis, tapi balik lagi ke konsekuensinya, jika anda suka menggunakan sesuatu secara gratis, tentunya ada sisi ketidaknyamanan yang akan anda rasakan, dan memang cukup fair apabila pihak develop memilih aplikasi atau game yang mereka tawarkan / trial sebagai lapak pundi-pundi pemasukan mereka. Well begitulah dunia advertising, hal sekecil apapun apabila ada sesuatu yang dapat menarik perhatian orang banyak, pastinya akan dijadikan ladang bisnis yang akan di garap habis..So jangan kaget lagi jika nanti anda akan melihat ada iklan bertebaran di mana-mana, karena dunia advertising itu memang luas sob jangkaunya..


Semoga berguna

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger