Tanda-Tanda Wanita Hamil Muda

Bookmark and Share
Berikut ini beberapa tanda-tanda wanita hamil yang umum terjadi. Blogger Ndeso berikan spesial buat anda yang menanti-nanti kehamilan.
1. P*yudara kaku dan membengkak.
Jika p*yudara anda terasa membengkak dan terkadang disertai rasa sakit maka itu merupakan salah satu tanda awal kehamilan. Hal tersebut disebabkan karena terjadinya peningkatan level hormon dalam tubuh anda. Tapi anda tidak perlu kawatir, karena rasa sakit dan tidak nyaman tersebut secara bertahap akan hilang setelah tri semester pertama, karena tubuh anda akan menyesuaikan dengan perubahan hormon yang terjadi.

2. Terlambat m*nstruasi.
Jika biasanya siklus m*nstruasi anda teratur dan kali ini tidak datang tepat waktu maka ini adalah saat untuk melakukan cek atau tes kehamilan. Namun jika siklus anda biasanya tidak teratur maka tanda-tanda wanita hamil nomor 1 diatas bisa menjadi acuan untuk melakukan tes.

3. Mengalami Mual dan Muntah.
Seperti pada umumnya, ciri-ciri orang hamil yang paling banyak diketahui pria maupun wanita yakni terjadinya rasa mual dan muntah. Sampai-sampai disetiap sinetron yang menayangkan tanda-tanda wanita hamil pasti memerankan adegan mual. Hal ini biasa disebut dengan "morning sickness". Rasa mual ini tidak akan terjadi sampai sekitar sebulan setelah pembuahan. Namun adapula pada beberapa wanita merasa mual lebih cepat. Selain itu rasa mual ini biasanya juga tidak hanya pada pagi hari, namun bisa juga siang, sore atau malam. Tapi perlu diketahui bahwa adapula wanita yang tidak mengalami hal ini.

4. Mudah Merasa Letih dan Ngantuk.
Ternyata rasa letih atau capek bisa jadi merupakan salah satu tanda kehamilan.

5. Indra Penciuman atau Hidung Akan Lebih Sensitif.
Ini merupakan salah satu ciri-ciri orang hamil yang perlu anda ketahui. Pada saat awal kehamilan tidak jarang wanita yang mengalami indra penciuman lebih sensitif. Biasanya mereka tidak nyaman dengan bau-bau tertentu seperti bau sabun, parfum, keringat dan lain sebagainya. Bahkan makanan enak dengan bau sedap yang biasanya menjadi favorit pun malah bisa membuat anda tidak nyaman dan merasa mual.

6. Perut Terasa Kembung.
Perut terasa kembung ini merupakan akibat dari perubahan hormon pada saat awal kehamilan. Jadi anda tidak perlu merasa kawatir, mungkin rasa kembung ini mirip seperti saat anda akan mendapatkan m*nstruasi.

7. Terjadi Pendarahan.
Terdapat beberapa wanita yang mengalami pendarahan v*gina, hal ini terjadi sekitar 11 atau 12 hari setelah pembuahan (dekat dengan waktu anda seharusnya mengalami m*nstruasi). Untuk pendarahannya sendiri biasanya hanya pendarahan ringan (tampak seperti bercak merah atau merah muda atau bisa juga seperti noda merah kecoklatan). Tapi tenang pendarahan ini tidak terjadi secara terus-menerus, biasanya hanya terjadi selama 1 atau 2 hari saja. Segera beritahukan soal pendarahan ini kepada dokter ahlinya, terutama apabila disertai rasa sakit, karena ini bisa menjadi pertanda kehamilan ectopic.

8. Sering Buang Air Kecil/Kencing.
Selama kehamilan jumlah darah dan cairan lainnya dalam tubuh anda akan meningkat atau bertambah. Sehingga menyebabkan adanya ekstra cairan yang diproses dalam ginjal dan berakhir di saluran kemih. Maka dari itu anda akan merasa lebih sering buang air kecil, tidak seperti biasanya. Merasa sering buang air kecil ini biasanya terjadi pada 6 minggu pertama kehamilan dan akan semakin sering lagi pada akhir masa kehamilan, hal ini karena janin yang semakin membesar dan menyebabkan penekanan kantung kemih anda.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger